[Review] Scarlett Whitening Body Lotion, Body Scrub, dan Shower Scrub

by - 10:38 AM



Halo, semua! Aku mau review brand lokal lagi spesial buat kalian para local enthusiast. Kali ini, aku review Scarlett Whitening Body Lotion, Body Scrub, dan Shower Scrub! Jujur, aku sebenarnya termasuk orang yang agak malas untuk merawat tubuh karena sudah termakan waktu dengan skincare. Tapi, saat aku coba produk-produk dari Scarlett Whitening, aku jadi mulai lebih rajin dan peduli dengan kesehatan tubuh juga. 

Kalian pasti sudah nggak asing lagi dengan Scarlett Whitening. Aku memang sudah penasaran dengan produk-produk dari Scarlett ini karena banyak diulas beauty influencers. Setelah pemakaian kurang lebih 2 minggu, ini pendapatku tentang Body Lotion, Body Scrub, dan Shower Scrub dari Scarlett Whitening!

1. Scarlett Whitening Body Scrub Romansa Pomegranate


Yang pertama, aku mau bahas Body Scrub Romansa. Dari kemasan, aku agak kaget body scrub ini ternyata punya isi yang sangat banyak dibandingkan body scrub lainnya. Di dalam jar juga ada semacam penutup lapisan tambahan yang membuat isi produk tetap aman dan nggak akan berantakan ke tutupnya. 


Body scrub ini punya tekstur krim yang cukup padat. Butiran dalam body scrub ini sebenarnya terasa agak kasar di kulit tubuhku yang sensitif dan mudah kemerahan. Makanya, aku hanya pakai ini dua kali seminggu sebagai deep cleansing seluruh tubuh. 

Aku juga biasa mengakalinya dengan membasahi kulit terlebih dulu agar scrub lebih mudah dibalurkan Setelah itu, aku diamkan selama 2-3 menit sebelum menambahkan air lagi dan memijat butiran scrub yang tersisa secara perlahan. 

Yang paling aku suka dari scrub ini adalah wanginya super manis, tapi juga bikin segar. Varian romansa Scarlett ini punya wangi yang terinspirasi dari parfum Baccarat Rouge 540. 

Setelah dibilas, kulit langsung terlihat lebih cerah dan halus. Dilihat dari kandungannya, ada glutathione yang memang efektif mengurangi produksi melanin. 

Yang cukup bikin kaget, scrub ini membuat rontok semua sel kulit mati (alias daki!). Aku coba menggosok kulitku lagi setelah membilas scrub, sel kulit mati jadi lebih mudah terangkat, nggak seperti saat hanya pakai sabun biasa atau body scrub lain. 

2. Scarlett Whitening Fragrance Brightening Body Lotion Romansa


Nah, selain body scrub, aku juga coba body lotion dari Scarlett Whitening yang juga masuk varian Romansa. Dari segi kemasan, aku paling suka body lotion dengan botol pump seperti ini karena lebih praktis. Tenang aja, pump botol body lotion ini aman dibawa ke mana-mana karena punya sistem lock/unlock putar dan juga ada pengunci tambahannya. 

Body lotion Scarlett punya tektur yang cukup kental dibandingkan body lotion pada umumnya sehingga butuh waktu lebih lama untuk diratakan dan terserap ke kulit. Tapi, setelah terserap, kulit langsung terasa lembut dan yang pastinya, terlihat lebih cerah! Nah, body lotion Scarlett memang terkenal bisa membuat kulit cerah seketika setelah sekali pakai. Aku kasih foto before dan after di sini menggunakan kamera handphone supaya perbedaannya terlihat lebih jelas. Hasil mencerahkannya juga terlihat natural, bukan putih buatan.


Bagiku yang punya kulit tubuh sangat kering, body lotion ini sebenarnya masih kurang melembapkan. Tapi, aku tetap apresiasi karena body lotion ini nggak lengket sama sekali. Bahkan, ketika terkena air, nggak ada rasa lengket ataupun licin seperti body lotion pada umumnya.

Wanginya sama dengan Body Scrub Romansa, tapi lebih tahan lama. 

3. Scarlett Whitening Brightening Shower Scrub Pomegranate


Lanjut ke produk terakhir yang jadi favoritku dari ketiga produk Scarlett ini. Hal pertama yang aku pikirkan saat lihat produk ini adalah, warnanya bikin gemas! Seperti yang bisa kalian lihat, shower scrub ini punya warna ungu cerah dan butiran scrub warna-warni. 


Shower scrub ini punya tekstur gel dan nggak menghasilkan busa terlalu banyak jadi nggak bikin kulit kering atau terasa "ketarik" setelah dibilas. Scrub dalam produk ini lebih lembut dan jarang-jarang dibadingkan Body Scrub Romansa jadi tetap aman dipakai setiap hari. Wanginya juga manis dan segar, mengingatkanku dengan wangi permen lolipop. 


Aku paling suka produk ini karena entah kenapa bisa jadi moodbooster! Mungkin karena punya warna cerah dan memberi sensasi kulit lembut setelah dibilas, ya. Aku juga suka wanginya bisa tahan lama setelah mandi.

Nah, aku rekomen banget produk-produk dari Scarlett Whitening ini, deh. Selain super affordable (harga setiap produk hanya 75 ribu!), Scarlett Whitening sudah terdaftar di BPOM dan no animal testing. Aku biasanya order produk-produk Scarlett Whitening melalui WhatsApp mereka (087700163000).

Ini rekapan ulasanku untuk ketiga produk di atas.

Kelebihan:
- Wangi mewah dan tahan lama
- Kemasan berkualitas, isi produk terjaga
- Efek nyata melembutkan dan mencerahkan 

Kekurangan:
- Scrub agak kasar untuk pemilik kulit sensitif, disarankan pakai hanya 2 kali seminggu (body scrub)
- Kurang melembapkan (body lotion)
- Artificial fragrance mungkin kurang cocok untuk pemilik kulit sensitif

Nah, kalian sudah pernah coba produk-produk dari Scarlett Whitening? Yang mana favorit kalian?


You May Also Like

0 comments

FOLLOW ME ON INSTAGRAM @WITHWILDA